Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Perbedaan Kata Bisnis dan Usaha

Perbedaan kata bisnis dan usaha - Jika di lihat secara sekilas terlihat tidak ada perbedaan yang besar atau mendasar antara sebuah kata bisnis dan usaha. 

Hampir semua orang mungkin pernah menyamakan arti atau definisi dari kata bisnis dan usaha.

Namun jika di lihat dengan sedikit lebih luas lagi ternyata ada perbedaan yang cukup mendasar antara sebuah kata bisnis dan usaha.

Perbedaan Kata Bisnis dan Usaha

Definisi Bisnis dan Usaha


Perbedaan itu dapat kita pahami setelah kita mengetahui definisi atau arti dari kata usaha atau bisnis itu sendiri.

Kata Bisnis secara umum dapat di definisikan sebagai sebuah usaha membangun atau membuat sebuah usaha yang dapat menghasilkan uang.

Dengan cara membuat atau memproduksi sebuah barang atau jasa atau pun dengan memasarkan produk atau jasa orang lain. 

Orientasi kata bisnis adalah murni untuk mendapatkan penghasilan atau keuntungan. Tidak ada satupun orang yang melakukan suatu bisnis kecuali untuk mendapatkan keuntungan.

Biasanya sebuah bisnis dapat di katakan menjadi sebuah bisnis jika pemilik bisnis tersebut telah cukup memiliki karyawan atau bisnis nya tersebut dapat tetap menghasilkan pendapatan bagi pemiliknya sekalipun pemilik bisnis tersebut tidak lagi terlibat secara langsung mengurusi bisnisnya.

Sementara itu sebuah kata Usaha dapat di definisikan sebagai suatu pekerjaan yang di lakukan oleh perorangan. Banyaknya tanpa harus melibatkan orang lain dalam melakukan suatu pekerjaan. 

Dengan melakukan suatu kegiatan usaha yang didalamnya mengharapkan mampu untuk mendapatkan suatu penghasilan.

Bekerja sendiri sebagai petani, pedagang, atau karyawan adalah contoh dari banyak contoh lainnya tentang berbagai macam cara usaha yang di lakukan seseorang untuk dapat menghasilkan uang.

Namun demikian tidak selalu kata Usaha di gunakan sebagai hal untuk mendapatkan penghasilan semata. 

Itu sebabnya kata usaha tidak semata berorientasi kepada mendapatkan penghasilan atau mendapatkan keuntungan.

Contoh dari kegiatan usaha non profit ini adalah kegiatan-kegiatan yang biasanya berada di dalam lingkup kegiatan sosial. Seperti kegiatan-kegiatan yang di lakukan oleh para aktivis lingkungan hidup, kemanusiaan dan lain sebagainya.

Kesimpulannya adalah bahwa dalam hal-hal tertentu ada perbedaan yang mendasar antara sebuah kata Bisnis dan Usaha. 

Salah satu perbedaan yang mendasar adalah pada aspek atau orientasi mendapat profit atau keuntungan pada setiap kegiatan bisnis yang di lakukan. Di mana hal ini tidak selalu terlihat di dalam sebuah kata usaha.

Hal lain yang dapat di sampaikan adalah bahwa hampir setiap orang mampu untuk dapat melakukan usaha apapun bentuknya. 

Namun tidak semua orang mampu untuk dapat melakukan atau membangun suatu bisnis hingga meraih kesuksesan. 

Mau tau cara membangun bisnis berbasis blog? Silahkan klik blogging mentoring.

Demikian yang dapat kami sampaikan. Semoga bermanfaat. Salam sukses!

Posting Komentar untuk "Perbedaan Kata Bisnis dan Usaha"