Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

1000 Subscriber dan 4000 Jam Tayang

1000 subscriber dan 4000 jam tayang menjadi satu persyaratan baru yang di berikan oleh pihak youtube untuk segenap youtuber yang telah atau akan membuat channel di platform youtube yang akan di jadikan sebagai sarana mencari penghasilan.

Apa sebenarnya yang di maksud pihak youtube dengan hal demikian? Dari apa yang kami ketahui yang di maksud dengan persyaratan sebuah channel youtube harus memiliki 1000 subscriber dan 4000 jam tayang sebelum dapat melakukan monetisasi adalah bahwa setiap pemiliki channel harus memiliki 1000 pelanggan channel dan telah memiliki 4000 jam penayangan yang telah di lihat atau di tonton oleh segenap orang yang telah melihat konten video yang di miliki sebuah channel.

Persyaratan sejumlah 1000 subscriber dan 4000 jam tayang tersebut terhitung atau di hitung dalam masa 1 tahun lamanya. Jadi fihak youtube dalam hal ini dengan berbagai pertimbangannya menginginkan segenap konten kreator di youtube dapat melakukan kegiatan setidaknya dalam jangka waktu 1 tahun.


Tanpa memenuhi persyaratan tersebut maka sebuah channel youtube tidak dapat mengikuti layanan monetisasi, menguangkan, konten berupa video yang telah di buat di platform youtube.

Lalu apa alasan yang membuat pihak youtube mengeluarkan kebijakan tersebut? Dari apa yang kami ketahui bahwa alasan yang di berikan pihak youtube hingga mengeluarkan kebijakan ini adalah dalam rangka menciptakan suatu kondisi yang lebih baik bagi para pengiklan di youtube sekaligus untuk dapat menyaring para konten kreator di platform youtube dengan lebih baik.

Untuk di ketahui persyaratan atau kebijakan tentang 1000 subscriber dan 4000 jam tayang yang harus di penuhi oleh segenap pemilik channel yang berharap dapat menjadi mitra youtube di keluarkan belum lama ini berjalan.

Setelah sebelumnya pihak youtube mengeluarkan kebijakan yang cukup berat bagi segenap pemilik channel youtube saat ini kembali pihak youtube membuat kebijakan baru untuk segenap rekan-rekan yang berminat untuk bekerjasama dengan pihak youtube dalam hal monetisasi atau menguangkan channel yang di miliki.

Syarat baru berupa 1000 subscriber dan 4000 jam tayang yang harus di miliki oleh segenap channel yang berminat melakukan monetisasi di youtube menggunakan google adsense belum lama di keluarkan. Persyaratan ini baru di mulai pada tanggal 18 februari 2018.

Kebijakan atau persyaratan ini tentunya tidak akan menjadi masalah bagi segenap youtuber senior, lama atau youtuber yang telah berpengalaman dan tentunya juga telah menghasilkan. Tapi bagaimana dengan para youtuber pemula?

Bagi para youtuber senior apalah artinya 1000 subscriber karena mereka telah memiliki puluhan ribu, ratusan ribu bahkan telah ada yang memiliki subscriber hingga di atas 1 juta.

Jika bagi youtuber senior kebijakan 1000 subscriber dan 4000 jam tayang tidak lah menjadi suatu permasalahan tentu tidak bagi youtuber pemula.

Sebagai youtuber pemula yang baru saja memiliki, membuat atau bahkan baru mengetahui bahwa membuat konten video di youtube dapat memberikan peluang untuk mendatangkan penghasilan tentu kebijakan yang di buat pihak youtube dalam hal ini cukup memberatkan. 

Jangankan untuk mendapatkan 1000 subscriber. Untuk mendapatkan 100 subscriber bahkan 10 subscriber saja tidak lah mudah di lakukan.

Namun demikian sebagai seorang youtuber pemula atau calon youtuber janganlah kita langsung merasa tidak dapat memenuhi persyaratan ini. Perlu kita sadari bahwa mereka para senior dahulu pun pasti merasakan sulitnya untuk mendapatkan subscriber.

Masih cukup banyak cara yang dapat kita coba untuk memenuhi persyaratan yang di minta oleh pihak youtube. Salah satunya rekan-rekan dapat bergabung dengan grup Facebook dengan nama Arisan Youtube.

Grup tersebut membahas segala sesuatu tentang youtube. Utamanya bagaimana caranya agar persyaratan memiliki 1000 subscriber dan 4000 jam tayang di channel yang kita miliki dapat kita penuhi. Semoga kita semua pada saatnya di berikan keberhasilan di bidang kita masing-masing. Aamiin..

Silahkan kunjungi channel baru kami di ANDROAPPS. Sebuah channel youtube yang membahas tentang aplikasi-aplikasi yang ada di sistem operasi android. Jangan lupa unruk like, subscribe dan komentarnya, ya..

Demikian artikel dengan judul 1000 subscriber dan 4000 jam tayang ini kami buat. Semoga dapat bermanfaat. Salam sukses

Posting Komentar untuk "1000 Subscriber dan 4000 Jam Tayang"