Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pengguna Bahasa Terbesar Dunia

Beragam macam bahasa terdapat di dunia. Begitu pula di negara Indonesia. Kali ini kami akan postingkan sebuah tulisan mengenai Pengguna bahasa terbesar di dunia. Bahasa manakah yang menjadi urutan pertama? Masuk kah Bahasa Indonesia sebagai bahasa terbesar di dunia? Mari kita simak bersama 9 bahasa terbesar dunia untuk menambah pengetahuan kita semua.
Simak juga Perbedaan Penyakit Diabetes dan Maag

1. Bahasa pertama yang mendapatkan kehormatan untuk menduduki posisi pertama adalah Bahasa Mandarin. Pengguna bahasa ini mencapai 1, 4 Milyar pengguna, bahkan lebih. Bahasa ini di gunakan di negara Republik Rakyat Cina dan komunitas masyarakat cina di penjuru dunia. 

2. Bahasa kedua di tempati oleh Bahasa Inggris. Penutur bahasa ini mencapai 500 juta pengguna lebih. Bahasa ini di gunakan oleh masyarakat negara Inggris, Amerika, Australia, brunei Darussalam dan lain sebagainya.
Pengguna Bahasa Terbesar Dunia
3. Bahasa ketiga di tempati oleh Bahasa Hindi. Jumlah penutur bahasa ini mencapai 497 juta jiwa. Bahasa ini mayoritas di gunakan oleh penduduk negara India. Negara- negara lain yang menggunakan bahasa Hindi iniadalah Negara Afrika Selatan, Yaman, Mauritius, Uganda dan lain  sebagainya.

4. Bahasa Spanyol menduduki peringkat keempat bahasa terbesar yang banyak di gunakan oleh penuturnya. Bahasa ini banyak di gunakan di negara asalnya Spanyol dan negara-negara lainnya seperti negara Argentina, Bolivia, Chile dan lain sebagainya.  Jumlah penutur Bahasa Spanyol ini berkisar di angka 400 juta penutur.

5. Bahasa kelima di tempati oleh Bahasa Arab. Bahasa Arab adalah salah satu bahasa tertua di dunia. Kosa kata Bahasa Arab banyak di ambil atau di gunakan oleh berbagai bahasa seperti Bahasa Spanyol, Bahasa Portugis dan Bahasa Sisilia. Jumlah pengguna Bahasa Arab berada di kisaran 300 juta orang. Bahasa ini banyak di pakai di negara-negara seperti Arab Saudi, Aljazair, Bahrain, Maroko dan lain sebagainya. Bahasa Arab juga telah menjadi salah satu bahasa resmi Perserikatan Bangsa-bangsa sejak tahun 1974.

6. Bahasa Rusia menempati posisi ke enam sebagai bahasa yang paling banyak di gunakan di dunia. Bahasa Rusia mempunyai jumlah penutur sekitar 278 Juta jiwa yang berada di Negara-negara Rusia, Belarusia, kazakhstan, Kyrgyzstan. Bahasa ini juga meruapakan Bahasa resmi perserikatan Bangsa-bangsa bersama bahasa-bahasa dunia lainnya.

7. Bahasa Melayu (Termasuk juga Bahasa Indonesia) menempati posisi ke tujuh bahasa besar dunia yang mempunyai jumlah penutur yang tidak kalah jumlahnya. Penutur Bahasa ini berjumlah 259 juta jiwa lebih. Penutur bahasa ini berada di negara Indonesia, Brunei Darussalam, Malaysia, Timor-Timur, Thailand, Vietnam dan Singapura. Sejak Bulan Desember Tahun 2007 Bahasa Indonesia telah menjadi Bahasa nasional kedua di Vietnam. Dengan demikian pengguna Bahasa Indonesia di perkirakan akan bertambah.

8. Bahasa Portugis menduduki bahasa kedelapan terbesar di dunia. Jumlah penutur Bahasa Portugis berjumlah sekitar 240 Juta jiwa. Penutur Bahasa Portugis paling banyak berada di Negara Portugal, Brazil, Angola dan lain sebagainya.

9. Pengguna bahasa terbesar di dunia yang menduduki di urutan ke sembilan adalah Bahasa Bengali. Bahasa ini banyak di temukan pengguna nya di negara Bangladesh karena memang Bahasa Bengali adalah Bahasa resmi negara Bangladesh. Selain di negara Bangladesh pengguna bahasa ini juga dapat di temukan di negara India. Jumlah pengguna bahasa Bengali ini berkisar 230 juta jiwa

Demikian lah tulisan sederhana kami tentang pengguna bahasa terbesar di dunia. Semoga bermanfaat

Posting Komentar untuk "Pengguna Bahasa Terbesar Dunia"